Saturday, September 22, 2012

Pedang Saktiku, Serrated Knife Victorinox 355 mm

Seringkali di milis aku memuji "kesaktian" pisau gergaji Victorinox milikku. Bukan karena aku salesnya Victorinox, tetapi karena aku memang merasakan betul manfaat dari alat yang satu ini.

Victorinox Serrated Knife 355 mm 

Pertama kali dengar "reputasi" produk ini dari Widya Hidayat, seniorku. Nggak langsung beli karena nggak punya duit. Lagian, sudah punya pisau gergaji biasa yang harganya nggak sampai Rp 30rb. Di forum lain aku nanya2 manfaat pisau listrik, eh Mbak Rachmah (ownernya Kedai Rachmah, aku biasa manggilnya Mbak R) bilang lebih mantap motong pakai pisaunya Victorinox. Beneran emang, pas beli pisau listrik, dipakai memotong rolade lha kok kumparannya langsung terbakar, jiaahhh! Cuman sehari doang umurnya.

Akhirnya aku membulatkan tekad untuk menabung beli pisau ini. Belum terkumpul, sudah ke toko langganan, lihat harganya sudah naik. Wah, langsung rada panik. Pendekatan ke suami, kalau kita tunda-tunda beli, harganya naik terus nih Pak. Pertanyaan suami cuman satu, "Yakinnya kau kalau ini terpakai?" Syukurlah ternyata beliau memaklumi dan memberi izin. Yippi, you are mine, Vic!

Victorinox Serrated Knife 355 mm

Pisau yang aku beli ini lebih cocok disebut pedang, karena panjangnya 35 cm. Sisi kiri dan kanannya memiliki ukiran yang berbeda, seperti ditunjukkan di gambar di bawah ini.

Victorinox Serrated Knife 355 mm
Pisau ini ternyata benar-benar memudahkan jualanku. Setiap cake besar pasti membutuhkan pisau ini (bahkan cake bulat juga butuh diratakan bagian atasnya). Apalagi jenis cake yang terekspos sisi2nya seperti lapis surabaya, lapis legit atau rainbow cake. Juga berguna untuk snack cake potong. Beda banget dengan pisauku sebelumnya yang made in China. Meski sudah berbentuk gergaji dan panjangnya 40cm tapi giginya lebar2 dan tebal. Parahnya ketika dipakai melengkung, sehingga cake potongku jadi beda2 ukurannya.

Kesimpulanku, pisau yang bisa dipakai untuk memotong cake memiliki ciri2 sebagai berikut:
1) berbentuk gergaji (bukan tajam dan lurus seperti pisau dapur biasa)
2) gigi2 gergajinya rapat (supaya tidak banyak remah2nya)
3) bahannya tipis (kalau tebal mengurangi feeling kita ketika memotong)
4) meskipun tipis, logamnya harus kuat dan tidak boleh melengkung ketika dipakai.

Kesimpulan? Saya pelanggan yang puas dengan produk ini.

Victorinox Serrated Knife 355 mm

N.B. Sampai hari ini aku baru punya dua pisau Victorinox, selain yang dibahas di posting ini, ada satu lagi yang pendek dan ujungnya bulat, biasa aku pakai untuk bikin ayam kodok. Seru kali ya semua pisau di rumah pakai merk ini. Cuman mahalnya itu maakk *geleng2. Memang benar ada harga ada rupa ya.

Oh ya, untuk penggunaan, pencucian dan penyimpanan pisau ini harus ekstra hati2 ya. Tajam banget. Kalau aku nyimpannya di dalam peti plastik ukuran besar, jadi Naomi nggak mungkin buka dan bermain2 dengan pisau ini. Safety first.

Paiton, 22 September 2012

2 comments:

Unknown said...

Hi mba shirley, aku penggemar blognya mba shari bisa 3x aku mampir disini, boleh tahu harga pisaunya mba, trus dimana bisa aku beli pisau kalau dijakarta?tq

Wu Lan said...

tfs ci shirley...musti tunggu sale nih kalau mau beli.......

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...