Friday, February 27, 2009

Krimcis Gadungan

Jangan panik kalau Anda memerlukan cheese cream dan supermarket langganan Anda tiba-tiba kehabisan stok. Asal punya stok keju cheddar, Anda bisa mengakali dengan membuat krimcis gadungan.

KRIMCIS GADUNGAN
Ditulis oleh: Shirley

Bahan:
3 bagian Susu UHT cair, plain (misal: 130 ml)
1 bagian Butter, unsalted (misal: 40 gram)
3 bagian Keju cheddar sesuai selera (misal: 125 gram)

Cara membuat:
1) Parut keju cheddar hingga lembut
2) Masukkan keju parut, susu, butter ke dalam wadah tahan panas
3) Isi dandang dengan air panas. Tim adonan keju selama 5-7 menit. Matikan api. Diamkan selama 5 menit di dalam dandang. Angkat dan aduk.
4) Krimcis gadungan siap digunakan.

Catatan: resep di atas akan menghasilkan ± 300 gram krimcis. Jika ukurannya berbeda, bagi jumlah cheese cream yang diminta resep dengan 7, lalu kalikan dengan 3 : 1 : 3 (susu : butter : keju cheddar).

Paiton, 27 Februari 2009

2 comments:

Meili Amalia said...

Hai Mbak Shirley..,salam kenal, aku mau minta resep krimcis gadungannya ya.., pengen bikin CC tapi di TBK lagi pada langka. BTW hebat banget bisa punya resep krimcis gadungan ini. Thx a lot ya...
Sukses selalu.
Meili-http://myhalalkitchen.multiply.com

annadinara said...

izin mau nyoba bikin krimcis gadungan-nya cik.. trims

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...