Jangan panik kalau Anda memerlukan cheese cream dan supermarket langganan Anda tiba-tiba kehabisan stok. Asal punya stok keju cheddar, Anda bisa mengakali dengan membuat krimcis gadungan.
KRIMCIS GADUNGAN
Ditulis oleh: Shirley
Bahan:
3 bagian Susu UHT cair, plain (misal: 130 ml)
1 bagian Butter, unsalted (misal: 40 gram)
3 bagian Keju cheddar sesuai selera (misal: 125 gram)
Cara membuat:
1) Parut keju cheddar hingga lembut
2) Masukkan keju parut, susu, butter ke dalam wadah tahan panas
3) Isi dandang dengan air panas. Tim adonan keju selama 5-7 menit. Matikan api. Diamkan selama 5 menit di dalam dandang. Angkat dan aduk.
4) Krimcis gadungan siap digunakan.
Catatan: resep di atas akan menghasilkan ± 300 gram krimcis. Jika ukurannya berbeda, bagi jumlah cheese cream yang diminta resep dengan 7, lalu kalikan dengan 3 : 1 : 3 (susu : butter : keju cheddar).
Paiton, 27 Februari 2009
2 comments:
Hai Mbak Shirley..,salam kenal, aku mau minta resep krimcis gadungannya ya.., pengen bikin CC tapi di TBK lagi pada langka. BTW hebat banget bisa punya resep krimcis gadungan ini. Thx a lot ya...
Sukses selalu.
Meili-http://myhalalkitchen.multiply.com
izin mau nyoba bikin krimcis gadungan-nya cik.. trims
Post a Comment