Sunday, June 2, 2013

CHIFFON JERUK (with recipe)

Kalau ngomongin soal empuk-empuk, chiffon cake selalu bisa diandalkan. Rasanya empuk berkat penggunaan meringue (kocokan putih telur dan gula) dan bisa divariasikan menjadi berbagai macam rasa.

Resep di bawah ini hasil modifikasi dari resep chiffon pandan NCC (sebelumnya pernah aku posting di sini). Kali ini aku memilih rasa jeruk sehingga chiffonnya menjadi harum dengan aroma jeruk.

CHIFFON JERUK  
:: Resep asli by Fatmah Bahalwan,
Modifikasi by Shirley ::
chiffon jeruk-01a

Adonan Pasta:
50 gram Gula pasir
20 gram Susu bubuk full cream
20 gram Maizena
140 gram Terigu protein sedang
1 sdt Baking powder double acting
100 ml Minyak sayur
100 ml Susu cair
140 gram Kuning telur
1 sdt Pasta jeruk
1/2 sdt  Lemon zest (parutan kulit lemon)

Adonan Putih Telur:  
300 ml Putih telur
150 ml Gula pasir
½ sdt Garam halus
1 sdt Cream of tartar

Cara Membuat:
1) Panaskan oven suhu 150 °C. Siapkan loyang chiffon diameter bawah 20 cm. Ingat loyang jangan diolesi apa-apa.
2) Adonan pasta: Campur gula pasir, susu bubuk, tepung maizena, tepung terigu, dan BPDA. Lubangi tengahnya. Tuang telur di tengah, aduk searah dari arah dalam menggunakan whisker, sambil dituangi minyak sayur dan susu cair. Aduk hingga menjadi adonan pasta halus. Masukkan pasta jeruk dan lemon zest, aduk rata.
3) Adonan putih telur: Kocok putih telur, gula pasir, garam dan cream of tartar hingga soft peak.  Selalu gunakan wadah yang bersih dari lemak dan kotoran karena putih telur tidak akan mengembang jika kita menggunakan wadah atau alat yang kotor.
4) Campurkan adonan putih telur ke dalam adonan pasta, aduk perlahan dengan whisker hingga rata. Tuang ke dalam loyang chiffon.
5) Panggang kurang lebih 90 menit hingga matang dan kokoh (jika ditekan permukaannya kembali membal).
6) Keluarkan loyang berisi kue dari oven. Panas-panas, balikkan loyang. Biarkan dalam keadaan terbalik hingga dingin.
7) Jalankan pisau tipis di sekeliling loyang dengan gerakan lurus. Lepaskan bagian tengah kue dengan menggunakan tusuk sate. Balik kue ke atas piring saji. Potong2 menggunakan pisau gergaji.

Paiton, 1 Juni 2013

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...